Informasi Jurnalistik Marsa

Rabu, 08 Maret 2023

Cara Membuat Cangklong Dari Pipa Pvc

Cara Membuat Cangklong  Dari Pipa Pvc
Ilustrasi Gambar Pembuatan Cangklong


     Cara Membuat Cangklong Dari Pipa Pvc. Hai Sahabat Jurma dimana pun kalian berada semoga selalu berada dalam keadaan sehat dan berbahagia untuk kita semuanya. Nah sahabat Jurma  semuanya dikesempatan kali ini kami dari tim jurnalistikmarsa.blogspot.com akan menuliskan bagaimana cara membuat cangklong dari pipa Pvc.

      Cara Membuat Cangklong Dari Pipa Pvc, semoga dengan adanya tulisan ini dapat memandu Sahabat Jurma yang ingin membuat Cangklong dari Pipa Pvc. Sahabat Jurma tahu tidak?? ternyata membuat cangklong dari pipa Pvc lebih murah dari pada membeli cangklong dikarenakan kita dapat membuatnya hanya dengan bahan  pipa yang sudah tidak terpakai atau bahkan limbah pipa Pvc yang sudah pecah. 

Sahabat Jurma masih penasaran tidak dengan cara membuat cangklong dari pipa Pvc? Masih penasaran dong ya, namun sebelum Mimin memberitahukan cara membuat cangklong dari pipa Pvc. Mimin akan memberitahukan kepada sahabat Jurma apa yang dimaksud “Cangklong” nih Mimin kasih tahu ya Cangklong itu adalah alat yang digunakan oleh perokok untuk menghisap rokoknya walaupun hampir habis, sehingga perokok tidak merasakan bara dari tembakau yang terbakar.

     Nah jadi sahabat Jurma sudah tahu ya tentang alat ini, jika pengertian Cangklong dari kami belum begitu jelas kalian dapat mencarinya di internet. Sahabat Jurma sebelum kalian membuat cangklong dari pipa Pvc ada baiknya kalian mencari pipa Pvc ataupun pipa lainnya yang berukuran seperti pipa pvc agar kalian tidak kesulitan nantinya dalam mencari bahan, ukurannya pun cukup dengan 10 cm saja, jika kalian menemukan pipa Pvc yang retak ataupun rusak namun tidak lebur kalian masih bisa menggunakannya sebagainya bahan untuk membuat cangklong dari pipa Pvc.

     Setelah kalian telah menemukan bahan untuk membuat cangklong dari pipa Pvc baik itu pipa yang rusak ataupun masih bagus, selanjutnya maka langsung saja kita ke prosedur langkah – langkah cara membuat cangklong dari pipa Pvc :

Pipa PVC


 1.    Siapkan Pipa Pvc, pemanas plastik dan ban, pembubut benda plastik dan ban, bor listik, lem Alteco/Super, Amplas, dan untuk pemanas plastik dan ban apabila tidak ada sahabat Jurma dapat menggantinya menggunakan korek api.

2. Bersihkan Pipa Pvc hingga bersih dari kotoran yang menempel seperti debu, lumpur, dan lainnya.

3. Setelah Pipa Pvc telah bersih, Potonglah Pipa dengan ukuran 1,5 Cm X 3 Cm dan ukuran 9 Cm X 1 Cm.

4. Kemudian apabila telah dipotong, selanjutnya yakni amplaslah semua potongan pipa samapai halus dan cukup datar.

5. Pastikan semua sisi potongan pipa yang akan digunakan telah diamplas dengan baik.

6. Lakukan pengeleman untuk potongan pipa berukuran 1,5 Cm X 3 Cm dengan menggunakan lem Alteco/Super.

7. Pastikan semua potongan yang dilem tersusun dengan rapi dan baik pada saat di lem.

8. Lakukan pengeleman kembali agar hasil untuk potongan pipa ukuran 1,5 Cm X 3 Cm menghasilkan 2 tumpukan yang sejajar.

9. Apabila 2 tumpukan pipa ukuran 1,5 Cm X 3 Cm telah selesai dibuat, selanjutnya kita akan membuat bagian belakang cangklong.

10. Untuk membuat bagian belakang gunakan potongan pipa ukuran 9 Cm X 1 Cm, panaskan semua potongan pipa tersebut

11. Apabila potongan pipa tersebut telah panas, lalu bentuklah membentuk bagian belakang cangklong sesuai dengan kemauan kalian.

12. Setelah potongan pipa tersebut telah dibentuk semua sesuai dengan keinginan kita, maka lakukanlah pengeleman yang rapi dan baik kepada pipa tersebut dan jadikan 2 susunan yang sama tingginya.

13. Apabila ukurannya kedua susunan pipa kurang sama, maka gunakanlah amplas untuk meratakannya.

14. Setelah sudah rapi dan rata, maka lakukanlah pengeboran menggunakan bor listrik dibagian tengah susunan bagian belakang cangklong tersebut agar menjadi jalan asap pada saat dihirup.

15. Setelah keduanya telah diberikan lubang asap, maka lakukanlah pengeleman secara rapi dan baik agar hasilnya sejajar.

16. Kemudian lakukanlah pengeleman juga kepada hasil susunan pipa yang berukuran 1,5 Cm X 3 Cm.

17. Setelah ukuran tersebut telah dilem dengan baik, maka lakukanlah pembentukan sesuai dengan bentu yang diinginkan menggunakan alat pembubut plastik dan ban atau amplas jika tidak memilikinya alatnya.

18. Lakukan juga pembentukan pada bagian susunan pipa yang akan dijadikan bagian belakang cangklong.

19. Lakukan pengeboran untuk membuat lubang untuk rokok pada bagian depan cangklong yakni pada susunan pipa ukuran 1,5 Cm X 3 Cm.

20. Lakukan juga pengeboran pada ukuran 1,5 Cm X 3 Cm untuk lubang penyambung antara bagian depan dan belakang cangklong.

21. Masukan bagian belakang cangklong ke lubang tersebut, apabila telah pas lakukanlah pengeleman.

22. Pada bagian atas untuk tempat rokok yang akan dihisap berikanlah hiasan untuk lubang berupa ring agar lebih bagus dan estetik.

23. Lakukan pengeleman dengan rapi agar ring tertempel dengan baik.

24. Dan terakhir yakni berikanlah pengeleman pada bagian luar cangklong dengan lem agar saat lem telah kering maka cangklong akan mengkilat.

25. Tunggu hingga lem telah mengering.

26. Cangklong dari pipa Pvc telah siap digunakan selamat mencoba.

     Nah sahabat Jurma semua itulah cara membuat cangklong dari pipa Pvc, bagi sahabat Jurma yang memiliki masukan ataupun request tulisan seperti cara membuat cangklong dari pipa Pvc kalian semua dapat sekali memberikan komentar kalian di kolom komentar, masukan dan saran Jurnalistik Marsa agar website kami dapat berkembang dengan adanya masukan dari kalian. 

     Terima telah membaca dan semoga tulisan cara membuat cangklong dari pipa Pvc ini berguna untuk sahabat Jurma yang sedang mencari ide cara membuat cangklong dari pipa Pvc. Semoga Sahabat Jurma yang membuat cangklong dari pipa Pvc dapat dengan mudah membuatnya dengan adanya prosedur cara membuat cangklong dari pipa Pvc ini.  


Tidak ada komentar:

Postingan artikel kami lainnnya yang mungkin anda sukai

Cerpen "Memungut Rintik Hujan"

  Cerpen "Memungut Rintik Hujan"      AKU KIRA, KEKACAUAN MEMANG TAK MESTI DIMULAI DARI SESUATU YANG BESAR DAN MENGERIKAN. SEBAB S...

Popular Posts